Ciri-ciri Terkait Ikan


Letak Mulut (cavum oris)
ada banyak bentuk dan posisi mulut pada ikan tergantung dari kbiasaan makan dan kesukaan pada makanannya. Perbedaan bentuk dan posisi mulut ini juga diikuti dengan keberadaan gigi dan perbedaan bentuk gigi pada ikan. Untuk lebih jelasnya bentuk mulut pada ikan dapat digolongkan dalam :
a.   Mulut terminal yaitu posisi mulut berada dibagian ujung kepala
b.   Mulut inferior yaitu posisi mulut berada dibagian agak bawah ujung kepala
c.  Mulut superior, yaitu posisi mulut berada dibagian agak atas ujung kepala
2Organ Gerak (sirip)
Ikan seperti pada hewan lain, melakukan gerakan dengan dukungan alat gerak. Pada ikan, alat gerak yang utama dalam melakukan maneuver didalam air adalah sirip. Sirip ikan juga dapat digunakan sebagai sumber data untuk indentifikasi karena setiap sirip suatu spesies ikan memiliki jumlah yang berbeda dan hal ini disebabkan oleh evolusi.

Sirip ikan dibagi berdasarkan letak sirip tersebut adalah sebagai berikut :
a.   Pinna dorsalis (sirip punggung)
Merupakan sirip yang berada dibagian dorsal tubuh iakn dan berfungsi dalam stabilitas ikan, ketika berenang. Bersaama0sama dengan pinna analis membantu ikan untuk bergerak memutar
b.   Pinna pectoralis (sirip dada)
Merupakan sirip yang terletak di posterior operculum atau pada pertengahan tinggi pada kedua sisi tubuh ikan. Fungsi sirip ini adalah untuk pergerakan maju, ke samping dan diam (mengerem).
c.   Pinna ventralis (sirip perut)
Merupakan sirip yang berada pada bagian perut ikan dan berfungsi dalam membantu menstabilkan ikan saat renang. Selain itu juga, berfungsi dalam membantu untuk menetapkan posisi ikan pada suatu kedalaman 
d.   Pinna analis (sirip dubur)
Merupakan sirip yang berada dibagian ventral tubuh di daerah posterior anal. Fungsi sirip ini adalah membantu dalam stabilitas berenang ikan
e.   Pinna caudalis (sirip ekor)
Merupakan sirip ikan yang berada di bagian posterior tubuh dan biasanya disebut sebagai ekor. Pada sebagian besar ikan, sirip ini berfungsi sebagai pendorong utama ketika berenang (maju) dan juga sebagai kemudi ketika bermanuver
f.   Adipose fin
Merupakan sirip yang keberadaannya tidak pada semua jenis ikan dimana letak sirip ini adalah pada dorsal tubuh, sedikit didepan pinna caudalis.

Berdasarkan tipe pinna caudalis yang terdapat pada ikan secara umum terbagi atas :
a.   Protocercal
Merupakan bentuk pinna caudalis yang tumpul dan simetris dimana columna vertebralis terahir mencapai ujung ekor.
b.   Diphycercal
Merupakan bentuk pinna caudalis yang membulat dan meruncing, simetris dengan ruas vertebrae terkhir tidak mencapai ujung sirip
c.   Heterocercal
Merupakan bentuk pinna caudalis yang simmetris dengan sebagian ujung ventral lebih pendek 
d.   Homocercal
Merupakan bentuk pinna caudalis yang berlekuk atau tidak dan ditunjang oleh jari-jari sirip ekor.

Sirip ikan terdiri dari tiga jenis jari-jari sirip yang hanya sebagian atau seluruhnya dimiliki oleh spesies ikan adalah sebagaia berikut :
a.   Jari-jari sirip keras
Meruapakan jari-jari sirip yang tidak berbuku-buku dank eras
b.   Jari-jari sirip lemah
Merupakan jari-jari sirip yang dapat ditekuk, lemah dan berbuku-buku
c.   Jari-jari sirip lemah mengeras
Merupakan jari-jari sirip yang keras tetapi berbuku-buku.

Gurat Sisik (Linealateralis)
Linealateralis merupakan garis yang dibentuk oleh pori-pori, sehingga terdapat baik pada ikan yang bersisik maupun ikan yang tidak bersisik. Namun dapat diartikan juga sebagai salah satu bagian tubuh ikan yang dapat dilihat secara langsug sebagai garisyang gelap di sepanjang kedua sisi tubuh kan mulai dari posterior operculum sampai pangkal ekor.
Pada ikan yang tidak bersisik linea lateralis terbentuk oleh pori-pori yang terdapat pada kulitnya, sedangkan pada ikan yang bersisik linea lateralis terbentuk oleh sisik yang berpori. Pada linea lateralis terdapat lubang-lubang yang berfungsi untuk menghubungkan kondisi luar tubuh dengan system canal yang menampung sel-sel sensori dan pembuluh syaraf.
Pada umumnya ikan mempunyai satu buah garis linea lateralis, namun demikian adapula ikan yang mempunyai beberapa buah gurat sisik (linea lateralis). Linea lateralis berfungsi untuk mndteksi keadaan lingkungan, terutama kualitas air dan juga berperan dalam proses osmoregulasi. Gurat sisik juga sangat penting sebagai organ sensori ikan yang dapat mendeteksi perubahan gelombang air dan listrik.



Komentar

Postingan Populer